Pages

Sabtu, 07 Januari 2012

Ngidupin Blog: Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta

Setelah sebuah buku terbit, whats next?

Bikin blog udah, kasih soundtrack udah, wawancara radio udah, bikin video yang terinspirasi dari buku juga udah. Trus apa lagi ya..? Kayaknya bakal sepi banget dan nggak ada perkembangan pada blog ini kalo hanya mengupas tentang si buku saja, karena itu Gwe mulai kepikiran untuk ngidupin blog ini. Khususnya nggidupin tema besar “Bujang Lapuk Mencari Cinta” itu sendiri. Jadi untuk ke depannya, Gwe berencana untuk bikin tulisan yang isinya berkaitan dengan cerita-cerita cinta, tips, atau bahasan apapun lainnya tentang bujang/lajang lapuk, baik yang gokil, bikin sedih, atapun ngeselin. Everyone is welcome to give comments. Pantau terus aja blog ini ;)

Kamis, 13 Oktober 2011

Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta Edisi Spesial #01: Futsal & Ultah Yozar

Selain ngikutin serialnya, kamu-kamu juga bisa tonton Episode Spesial #01 dari "Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta" (BLMT). Di edisi perdana ini pemain dan kru BLMT bermain futsal dan merayakan ulang tahun Yozar, 7 Oktober. Silakan tonton aktivitas mereka di sini:


URL Youtube: http://www.youtube.com/watch?v=99HI3rvUdBM

Senin, 12 September 2011

Serial Youtube "Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta" Episode 2: "Heri Poker si Tukang Utang (Bukan Harry Potter)"

Akhirnya setelah sebulan vakum Serial Youtube "Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta" bisa dilanjutkan, Berikut adalah Episode 2 dari Serial Youtube "Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta". Judulnya "Heri Poker si Tukang Utang (Bukan Harry Potter)". Di Episode ini, Penjaga Warnet yang bernama Tahmid kedatangan temannya yang suka ngutang dan nipu bernama Heri Poker. Silakan tonton ke-cupu-an para pemain dan adegan2 gokil mereka di sini:

URL Youtube: http://www.youtube.com/watch?v=r9tZy-UKF6M

Senin, 15 Agustus 2011

Serial Youtube "Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta" Episode 1: "Pelanggan Menyebalkan"

Serial Youtube "Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta" Episode 1 (pertama) dengan judul "Pelanggan Menyebalkan" udah selesai dikerjakan. Silakan tonton ke-cupu-an para pemain dan adegan2 gokil mereka di sini:

http://www.youtube.com/watch?v=RPNiYooC2CA

Rabu, 27 Juli 2011

Wawancara Buku Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta - RRI Pro 2 FM Jakarta

Minggu, 27 Februari 2011 yang lalu buku terbaru Gwe yang berjudul “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta” dibahas di RRI Pro 2 FM, Jakarta. Gwe diwawancara oleh mba Isti Kurnia. Di situ dibahas tentang isi buku Gwe. Mungkin nggak semuanya sempet dengerin. Karena itu Gwe bikin video ilustrasi dari rekamannya. Buat kamu-kamu yang pengin tau isi wawancaranya, silakan dilihat di sini:



URL Youtube: http://www.youtube.com/watch?v=SnC_PobcBxQ

Kamis, 24 Maret 2011

LIMA CD “DITHO BRACHMANTIO” GRATIS UNTUK PEMBACA “BOEDJANG LAPOEK MENTJARI TJINTA”

Hellow Guys & Gals,

Baca “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta” tentunya bakal lebih seru kalau sambil dengerin soundtrack-nya.  Selain bisa membelinya di toko kaset/CD terkemuka di kotamu, kamu juga bisa mendapatkan CD Album DITHO BRACHMANTIO: BERIKAN AKU WAKTU secara Gratis! untuk 5 (Lima) orang pemenang. Syaratnya gampang banget:

1.    Pertama, kamu harus punya akun FaceBook. Kalau belum punya, segera daftar.
2.    Gabung atau Like halaman FaceBook “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta” di alamat: http://www.facebook.com/pages/Boedjang-Lapoek-Mentjari-Tjinta/168118683220454
3.    Copy gambar cover depan “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta” dan simpan sebagai gambar di akun FaceBook mu sendiri.
4.    Tag gambar tersebut dengan minimal 10 (orang) temanmu.
5.    Sampaikan Nama, alamat FaceBook, alamat Rumah, dan nomer telephone (kalau ada) yang bisa dihubungi melalui e-mail ke: yozar.remixer@gmail.com paling lambat 31 Maret 2011.
6.    Pemenang akan diundi dan hasilnya akan diumumkan pada bulan April 2011 di halaman FaceBook “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta” dan blog ini.
7.    Pantau terus halaman FaceBook “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta”, website  http://boedjang-lapoek-mentjari-tjinta.blogspot.com/ untuk update info terbaru dan kemungkinan adanya Quiz selanjutnya.
8.    So, tunggu apalagi? Segera ikuti Quiz dan dapatkan CD-nya!
Salam,

Yozar F. Amrullah

Senin, 21 Februari 2011

COMING SOON: INTERVIEW "BOEDJANG LAPOEK MENTJARI TJINTA" DI RRI Pro2 105.0 FM Jakarta

yUhui…!
Hellow everyone, boys and gals, men and women, cats and dogs, hehe..
Rencananya nih, sebentar lagi Gwe mo ada interview tentang buku “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta”. Penyelenggarannya Radio Republik Indonesia alias RRI Pro 2 FM, Jakarta. Di sini kamu boleh nanya-nanya ke Gwe apa aja tentang “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta”. Apakah itu soal proses kreatifnya, siapa saja yang terlibat dalam pembuatan buku ini, dan lain sebagainya. Apapun deh. So, check out the schedule and don’t miss it:

    Nama Acara       : ProResensi
    Objek Resensi    : Buku “Boedjang Lapoek Mentjari Tjinta”
    Waktu                  : Gwe sih diminta siap Hari Minggu, 27 Februari 2011 mulai pukul 14.45 WIB (Durasi sekitar 1 jam)
    Tempat                : Cukup pantengin radio kamu, baik manual maupun hape di RRI Pro2 105.0 FM

Selain diskusi, Insya Allah nanti ada hadiahnya loh. Jadi, jangan sampai lewat. Pantengin acaranya, dan menangkan hadiah kuisnya ;)